Review Film: Possum (2018)

"Film yang cukup menegangkan bagi penderita Arachnophobia"

Genre : Horror, Psychological-Thriller
Durasi: 85 menit
Tahun Rilis: 2018

Sinopsis

Setelah kembali ke rumah masa kecilnya, Philip (Sean Harris) seorang pemain boneka (puppeter) terpaksa harus berhadapan dengan pamannya (Alun Amstrong) yang kejam dan rahasia yang telah lama menghantui kehidupannya. Kedua orang tuanya meninggal karena insiden kebakaran yang terjadi di kamar tidur rumahnya. Meskipun begitu, sang paman masih tinggal di sana. 

Ulasan

Sejujurnya, film Possum berhasil membuat saya mengantuk di 30 menit pertama. Bahkan untuk dapat menghilangkan rasa ngantuk, saya terpaksa tidur selama setengah jam dan kemudian melanjutkan menonton kembali hingga selesai. Possum dibangun dengan jalan cerita yang sangat lambat. Jika yang kamu cari adalah rasa ngeri dari adegan jumpscare atau tebas-tebasan berdarah, kamu tidak akan mendapat apapun dari film ini.

Film Possum lebih menekankan kengeriannya pada suasana suram yang dialami tokoh utama. Apalagi dengan minimnya pemain dan setting tempat yang berlatar di pedesaan Norfolk, Inggris, menambah suasana sepi dalam film yang disutradarai oleh Matthew Holness ini. Selain suasana sepinya, kecemasan yang dialami oleh Philip juga sangat nyata di beberapa scene.

Hal lain yang patut diapresiasi menurut saya adalah penggunaan musiknya. Latar musik dibuat cukup menegangkan di beberapa scene, terlebih di paruh akhir film. Teror dari Possum (boneka tangan milik Philip dengan rupa yang menyeramkan) yang ditambah dengan latar musik seram cukup membuat saya bergidik ngeri.

Disamping kekurangan-kekurangan yang dimilikinya, film Possum tetap layak dinikmati oleh pencinta horror, apalagi bagi mereka yang mendambakan film horor dengan setting yang suram. Meskipun harus sedikit bersabar dalam menunggu film untuk membangun tensinya.  

Memorable Scene (Spoiler)

  • Ketika Philip mulai mendapat teror dari Possum di paruh akhir film

Rating

Film Possum relatif aman untuk ditonton oleh semua kalangan.

IMDB: 5,7/10
Rottentomatoes: 7,3/10
My Personal Rating: 4,8/10
    

Comments